Apple Rilis Update untuk iOS 16.5, Ada Wallpaper Dukung Komunitas LGBTQ+

Sabtu, 20 Mei 2023 - 08:20 WIB
loading...
Apple Rilis Update untuk...
Wallpaper dan tema Pride di iOS terbaru untuk mendukung komunitas LGBTQ+. Foto: dok Apple
A A A
CUPERTINO - Apple baru saja merilis pembaruan (update) sistem operasi anyar iOS 16.5. Sebagai penerus dari iOS 16.4, OS terbaru kali ini membawa sejumlah peningkatan. Mulai fiturnya hingga perbaikan bug pada sistem smartphone.

Pembaruan kelima dari iOS 16 ini dilakukan satu bulan setelah iOS 16.4 sebelumnya dirilis. Kuat dugaan bahwa iOS 16.5 merupakan persiapan untuk menyambut iOS 17 yang kabarnya segera rilis pada ajang WWDC 5 Juni 2023.

Apple Rilis Update untuk iOS 16.5, Ada Wallpaper Dukung Komunitas LGBTQ+

Pembaruan pertama pada iOS 16.5 adalah tab Sports di Apple News. Fitur ini memberi informasi cepat seputar olahraga kepada pengguna. Misalnya klasemen dan skor. Pengguna juga dapat memilih tim dan liga favoritnya untuk mendapat berita yang dipersonalisasi.

Selanjutnya, untuk mengikuti Pride Apple Watch Band dan tampilan clock 2023 yang baru, Apple merancang Pride Celebration Lock Screen pada update iOS 16.5. Langkah ini dilakukan Apple untuk mendukung komunitas LGBTQ+.

Apple juga memperbaiki sejumlah bug. Perusahaan yang bermarkas di Cupertino itu telah mengatasi masalah Spotlight yang tidak responsif. Masalah pemuatan konten podcast di CarPlay juga sudah diperbaiki.

Kemudian, ada juga perbaikan bug pengaturan Screen Time yang tidak dapat diatur ulang atau disinkronkan di semua perangkat.

Apple Rilis Update untuk iOS 16.5, Ada Wallpaper Dukung Komunitas LGBTQ+

Sebelumnya, Apple telah menghadirkan iOS 16.4.1 sebagai perbaikan atas iOS 16.4. Pada versi sebelumnya, Apple memperbaiki sejumlah masalah keamanan. Hal itu juga menjadi fokus dalam iOS 16.5 ini dengan perbaikan cacat keamanan Webkit.

Seperti diberitakan sebelumnya, Apple merilis iOS 16.4 pada akhir Maret kemarin dengan membawa peningkatan fitur Voice Isolation dan 31 emoji tambahan di dalamnya.



Ada juga dukungan duplikat foto dan video Perpustakaan iCloud, VoiceOver di aplikasi Weather, hingga pengoptimalan Crash Detection pada iPhone 14 dan iPhone 14 Pro.

Kemudian raksasa teknologi tersebut juga akan segera beralih ke penerusnya yaitu iOS 17 yang kabarnya akan diperkenalkan pada ajang WWDC bulan Juni mendatang. Menarik untuk dinantikan fitur seperti apa yang bakal hadir untuk pengguna iPhoneselanjutnya.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Cara Cek Layar iPhone...
Cara Cek Layar iPhone Terkena Shadow atau Dead Pixel, Ternyata Mudah
Apple Siapkan Perangkat...
Apple Siapkan Perangkat Andalan untuk Gantikan iPhone
Kapitalisasi Pasar Apple...
Kapitalisasi Pasar Apple Rontok USD640 miliar dalam 3 Hari Akibat Tarif Trump
Trump Bikin Apple Panik:...
Trump Bikin Apple Panik: Harga iPhone Bakal Naik Drastis, Sementara Penjualan Sedang Lesu
Harga iPhone Bakal Naik...
Harga iPhone Bakal Naik 2 Kali Lipat Akibat Tarif Impor Baru AS
Raksasa Teknologi Terguncang:...
Raksasa Teknologi Terguncang: Apple Kehilangan USD300 Miliar Akibat Tarif Trump
Bos Epic Games Sebut...
Bos Epic Games Sebut Apple dan Google Lakukan Monopoli dan Berbisnis ala Mafia
Pemimpin Tim Siri iPhone...
Pemimpin Tim Siri iPhone Diganti setelah Menunda Integrasi Apple Intelligence
Perbedaan iPhone Refurbished,...
Perbedaan iPhone Refurbished, Rekondisi, BM dan Ex Inter, Yuk Cek sebelum Membeli
Rekomendasi
Dibantu China, Nissan...
Dibantu China, Nissan Bakal Balik ke Rusia
9 Produk Pangan Ini...
9 Produk Pangan Ini Mengandung Unsur Babi, 7 Sudah Kantongi Sertifikat Halal
Pengacara Hedon, Rakyat...
Pengacara Hedon, Rakyat Tekor Rp60 Miliar untuk Menyapu Rp17,7 Triliun
Berita Terkini
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
7 jam yang lalu
Capek Antre Tiket Bus?...
Capek Antre Tiket Bus? Platform Ini Ubah Perjalananmu Jadi Lebih Asyik dan Hemat
20 jam yang lalu
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
23 jam yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
1 hari yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
1 hari yang lalu
Wikipedia Tawarkan Data...
Wikipedia Tawarkan Data ke Keggle untuk Melatih AI
1 hari yang lalu
Infografis
Jerman akan Gelar Latihan...
Jerman akan Gelar Latihan Militer untuk Hadapi Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved