Mengenal Fitur Family Pairing TikTok, Orang Tua Zaman Now Wajib Tahu
Jum'at, 18 Oktober 2024 - 16:03 WIB
JAKARTA - Seiring perkembangan waktu, pengguna sosial media menjadi beragam, tidak terkecuali TikTok . TikTok menjadi salah satu aplikasi sosial media yang kini sering digunakan oleh masyarakat Indonesia di berbagai kalangan. Bukan hanya orang dewasa, remaja dan anak-anak kini juga menggunakan aplikasi ini.
Biasanya alasan remaja dan anak-anak menggunakan aplikasi ini dipicu oleh lingkungan, seperti pertemanan yang suka membahas suatu hal, yang mengarah ke konten di TikTok. Namun sayangnya, tidak semua konten yang beredar di TikTok ramah untuk dilihat oleh anak dan remaja. Akhirnya, hal inilah yang seringkali membuat para orang tua khawatir terhadap keselamatan sang anak di dunia maya.
Kabar baiknya, TikTok baru saja merilis fitur baru dalam aplikasinya yang diberi nama “Family Pairing” atau “Pelibatan Keluarga”. Pada fitur ini, para orang tua dapat mengawasi aktivitas sang anaknya yang masih remaja dalam menggunakan TikTok sehari-hari. Tentunya para orang tua harus mendownload aplikasi TikTok terlebih dahulu. Adapun beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk family pairing, yakni sebagai berikut :
1. Membuka aplikasi TikTok, lalu pilih profil
2. Pilih menu pengaturan dan privasi
3. Pilih menu pelibatan keluarga atau family pairing, dan klik lanjutkan
4. Pilih mode orang tua untuk smartphone para orang tua, dan mode remaja untuk smartphone anak remaja
Biasanya alasan remaja dan anak-anak menggunakan aplikasi ini dipicu oleh lingkungan, seperti pertemanan yang suka membahas suatu hal, yang mengarah ke konten di TikTok. Namun sayangnya, tidak semua konten yang beredar di TikTok ramah untuk dilihat oleh anak dan remaja. Akhirnya, hal inilah yang seringkali membuat para orang tua khawatir terhadap keselamatan sang anak di dunia maya.
Fitur Family Pairing
Kabar baiknya, TikTok baru saja merilis fitur baru dalam aplikasinya yang diberi nama “Family Pairing” atau “Pelibatan Keluarga”. Pada fitur ini, para orang tua dapat mengawasi aktivitas sang anaknya yang masih remaja dalam menggunakan TikTok sehari-hari. Tentunya para orang tua harus mendownload aplikasi TikTok terlebih dahulu. Adapun beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk family pairing, yakni sebagai berikut :
1. Membuka aplikasi TikTok, lalu pilih profil
2. Pilih menu pengaturan dan privasi
3. Pilih menu pelibatan keluarga atau family pairing, dan klik lanjutkan
4. Pilih mode orang tua untuk smartphone para orang tua, dan mode remaja untuk smartphone anak remaja
Lihat Juga :
tulis komentar anda