ERCI Tangerang Gelar Coaching Clinic Perawatan Mobil

Selasa, 17 Februari 2015 - 17:38 WIB
ERCI Tangerang Gelar...
ERCI Tangerang Gelar Coaching Clinic Perawatan Mobil
A A A
ERTIGA Club Indonesia (ERCI) Tangerang menggelar event coaching clinic perawatan kendaraan saat musim penghujan dan regristrasi ulang untuk member ERCI Tangerang. Acara ini digelar di Bengkel Resmi SBT Puri Indah, Minggu (15/2/2015).

Ini merupakan kegiatan pertama setelah terbentuknya kepengurusan baru yang saat ini dinahkodai oleh Eko Kusnandar Santoso. Lebih dari 100 anggota lama dan baru ikut ambil bagian dari kegiatan ini.

Antusiasme pengguna Ertiga juga terlihat dari adanya 8 orang pendaftar baru yang bergabung dengan ERCI Tangerang, bahkan sejumlah sales Suzuki SBT juga ikut mendaftarkan diri.

Kegiatan diawali dengan regristrasi ulang bagi anggota, dimana semua kelengkapan data diperbaharui setelah dua tahun. Pembaharuan data ini merupakan program terbaru dan pertama kali dilakukan oleh ERCI Tangerang yang nantinya akan dijadikan percontohan bagi sejumlah Chapter ERCI di Indonesia.

Data member yang sudah regristrasi akan langsung terkoneksi dengan online di web www.erci-tangerang.com dan pendaftaran pun dapat dilakukan secara online guna memudahkan para pengguna Ertiga yang akan menjadi bagian dari ERCI Tangerang.

"Sistem pendaftaran online ini dibuat agar memudahkan pengguna Ertiga yang mau bergabung dengan kami, dan kami online selama 24 jam jadi kapan pun bagi yang memiliki ertiga yang ingin bergabung bisa mendaftar" jelas Ketua ERCI Tangerang, Eko Kusnandar Santoso dalam keterangan tertulisnya pada Sindonews, Selasa (17/2/2015).

Agenda kedua dari kegiatan ini adalah coaching clinic yaitu mengaplikasi bagimana merawat kendaraan saat musim penghunjan. Peserta langsung menuju bengkel guna melihat bagaimana cara merawat kendaraan dimulai dari tips mencuci setelah hujan, perawatan mesin mobil dan tentunya yang paling penting bagaimana tips membersihkan rem mobil.

Dikesempatan yang sama Ketua ERCI Nasional Hendar Prasetyo menyambut baik kegiatan tips perawatan kendaraan ini. Dirinya mengatakan "Saya berharap apa yang sudah didapat dari kegiatan ini bisa diaplikasikan dan disebarkan informasi dan tipsnya bukan hanya ke pengguna ertiga tapi juga ke pengguna merek mobil lainnya".
(dol)
Berita Terkait
Bikers H.O.G Jawa dan...
Bikers H.O.G Jawa dan Bali Berkumpul di Pantai Pangandaran
Gandeng Kaum Hawa, Shell...
Gandeng Kaum Hawa, Shell Lubricants Dorong Terlahirnya Komunitas Manika Womans Tour
Jamnas Motor Besar Indonesia...
Jamnas Motor Besar Indonesia Kedua Siap Digelar di Bandung
Musyawarah Besar ke-III,...
Musyawarah Besar ke-III, Wandi Terpilih Aklamasi Pimpin ACC
Gelar Touring ke Yogyakarta,...
Gelar Touring ke Yogyakarta, CR-V Club Indonesia Bentuk Satgas Covid-19 Sendiri
Punya 48 Chapter, Komunitas...
Punya 48 Chapter, Komunitas Pajero Sport Targetkan 3 Ribu Anggota
Berita Terkini
X Dilaporkan Blokir...
X Dilaporkan Blokir Akun-akun Pengkritik Elon Musk
6 jam yang lalu
Terumbu Karang Purba...
Terumbu Karang Purba Berusia 800 Tahun Ditemukan di Laut Merah
12 jam yang lalu
Piramida Bawah Air Diklaim...
Piramida Bawah Air Diklaim Lebih Tua dari yang Ada di Mesir
20 jam yang lalu
China Bertekat Memperkuat...
China Bertekat Memperkuat Literasi Digital dan AI
20 jam yang lalu
Instagram Uji Coba Fitur...
Instagram Uji Coba Fitur Terkunci dengan Kode Akses Terbaru
21 jam yang lalu
Cara Mengatasi HP Xiaomi...
Cara Mengatasi HP Xiaomi Restart Sendiri, Pengguna Wajib Tahu
1 hari yang lalu
Infografis
Iran Gelar Parade Angkatan...
Iran Gelar Parade Angkatan Laut 3.000 Kapal untuk Bela Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved