elevenia Targetkan Pertumbuhan hingga 400% di 2015

Jum'at, 26 Desember 2014 - 17:17 WIB
elevenia Targetkan Pertumbuhan...
elevenia Targetkan Pertumbuhan hingga 400% di 2015
A A A
BELUM genap satu tahun beroperasi sejak diluncurkan pada Maret 2014, elevenia.co.id optimis menargetkan pertumbuhan 400% pada 2015.

Senior Manager Business Development & PR elevenia, Anggita Vela Lydia menyampaikan, bahwa selain pertumbuhan yang pesat, perusahaan juga optimis dapat menoreh pendapatan sebesar 5x lipat dibandingkan 2014.

“Untuk mencapai target 2015, elevenia mengadakan program Dijamin Paling Murah mulai dari elevenia Pangkas, elevenia Box dan beberapa program lainnya yang sudah berjalan di 2014," ujarnya dalam keterangan tertulis kepada Sindonews, Jumat (26/12/2014).

Hingga Desember 2014 ini, elevenia mampu menggaet hampir 750.000 anggota (member), dengan pertumbuhan member baru sebesar 30.000 new member setiap minggunya.

Untuk mengakomodir demand para member ini, telah terdaftar lebih dari 18.000 seller, baik itu individual, corporate, maupun seller global, dengan lebih dari 2 juta produk yang live di website elevenia.

Selama sembilan bulan, monthly visit website elevenia telah mencapai 12 juta pengunjung (visitors), dengan jumlah unique visitors (UV) saat ini sebanyak empat juta setiap bulannya.

Dengan jumlah tersebut, saat ini elevenia menerima setidaknya 8.000 order untuk normal order harian. Sedangkan jika ada promo khusus seperti "elevenia day", jumlah pesanan bisa naik dua kali lipat.

Jika melihat pertumbuhan belanja online akhir-akhir ini, tidak salah elevenia optimis seperti itu. Masyarakat Indonesia yang sudah semakin 'melek' internet, mendorong mereka untuk berbelanja nyaman dan praktis secara online.

Lebih lanjut, Vela menyatakan, terkait e-Commerce di 2015, tren e-Commerce akan mengarah pada tren online to offline. Di mana peritel online akan mulai merambah pasar offline, mengonlinekan offline dengan beragam aktifitas dan service.

"Daya beli online akan terus meningkat karena masyarakat sudah semakin teredukasi dan semakin diberikan kenyamanan dalam berbelanja online,” tukasnya.
(dyt)
Berita Terkait
Ramaikan Pasar e-commerce,...
Ramaikan Pasar e-commerce, Market America Worldwide | SHOP.COM Resmi Masuk Indonesia
ABC Berdayakan Para...
ABC Berdayakan Para Ibu Melalui Social Commerce
Waspada, Social Commerce...
Waspada, Social Commerce Bakal Digerus AI Commerce
Ganjar Pranowo Komentari...
Ganjar Pranowo Komentari Social Commerce TikTok Shop, Apa Bedanya dengan Ecommerce?
Terkuak, Ini E-Commerce...
Terkuak, Ini E-Commerce No.1 Pilihan Penjual dan Pembeli
Perluasan Akses Pasar...
Perluasan Akses Pasar UKM Tidak Lepas dari Peran E-commerce
Berita Terkini
Dibanderol Rp28 Juta,...
Dibanderol Rp28 Juta, HP Lipat Kelas Sultan Oppo Find N5 Ludes Bak Kacang Goreng, Apa Sebabnya?
40 menit yang lalu
Lebih Dahulu Gelap atau...
Lebih Dahulu Gelap atau Terang? Berikut Penjelasan Lengkapnya
45 menit yang lalu
Reaksi Kasih Sayang...
Reaksi Kasih Sayang Ibu Gajah ketika Anaknya Tewas Ditabrak Truk
1 jam yang lalu
Anjing dan Kucing Berevolusi...
Anjing dan Kucing Berevolusi hingga Terlihat Mirip karena Alasan Aneh Ini
4 jam yang lalu
Harta Karun Kuno dalam...
Harta Karun Kuno dalam Jumlah Besar Ditemukan di Sebuah Bukit
12 jam yang lalu
Huawei Kenalkan Sistem...
Huawei Kenalkan Sistem Operasi HarmonyOS PC
13 jam yang lalu
Infografis
13 Orang Meninggal Akibat...
13 Orang Meninggal Akibat Insiden Pemusnahan Amunisi di Garut
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved