Penjualan PC di Indonesia 2014 Jeblok, Ini Alasannya

Kamis, 11 Desember 2014 - 12:25 WIB
Penjualan PC di Indonesia...
Penjualan PC di Indonesia 2014 Jeblok, Ini Alasannya
A A A
JAKARTA - Ketika penetrasi smartphone di Indonesia semakin tinggi, penjualan komputer justru cenderung melambat. Selama 2014, penjualan laptop diperkirakan turun 10 persen ke angka 2,9 juta unit. Penurunan terbesar justru terjadi pada Desktop PC, yang diperkirakan mencapai 34% di angka 732 ribu unit.

Ketua Umum asosiasi pengusaha komputer Indonesia (Apkomindo) Rudi Rusdiah membeberkan setidaknya 4 alasan mengapa penurunan di industri PC tahun ini bisa demikian drastis.

Alasan pertama, menurut Rudi, adalah nilai tukar rupiah yang melemah. Saat ini rupiah berada di angka Rp12,300 tentu saja membuat harga komputer naik. Terutama di pasar notebook. Kenaikan harga ini membuat konsumen menunda pembelian.

Kedua, selama akhir tahun ini belanja berkurang. Seperti halnya tahun-tahun sebelumnya, sebab pos peningkatan diluar investasi meningkat.

Alasan ketiga, notebook secara umum tergerus oleh produk subtitusi seperti smartphone meski secara umum pasar PC sendiri tertolong karena tablet masuk dalam keluarga PC. Alasan terakhir adalah migrasi atau diversifikasi ke enterprise seperti server dan produk back office lantaran munculnya fenomena ledakan data atau big data.

”Tahun depan, yang meningkat pesat adalah gadget Internet of Things (IoT), yakni berbagai perangkat yang terhubung ke internet,” ujar Rudi saat dihubungi lewat ponselnya. Yang masih memberikan optimisme, lanjut Rudi, adalah ledakan data dan era cloud computing akan memberi dampak pada back office dan PC server.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1094 seconds (0.1#10.140)