Pembuat Kopi Portable Tanpa Listrik

Minggu, 05 Oktober 2014 - 11:51 WIB
Pembuat Kopi Portable...
Pembuat Kopi Portable Tanpa Listrik
A A A
NEW YORK - Buat pecinta kopi, Minipresso dapat menjadi salah satu gadget yang tidak boleh tertinggal ketika bepergian.

Seperti dikutip dari Techblog, Minggu (5/10/2014), alat penyeduh kopi ini tidak seperti penyeduh kopi portable biasa. Perangkat satu ini tidak membutuhkan baterai atau daya eksternal lainnya.

Pengguna cukup memompa perangkat untuk menyeduh kopi yang mereka sukai. Perangkat akan memadukan ampas kopi atau kapsul secara tepat dengan air panas 68 ml, yang dituangkan wadah utama.

The Daily Mail melaporkan, "Mesin Minispresso menciptakan kopi dengan 116 psi, yang merupakan tekanan sama dengan dihasilkan oleh mesin espresso tradisional," tulis dalam laporan Daily Mail.

Laporan tersebut juga mengungkapkan, perangkat ini tidak menggunakan kartrid udara atau kopi terkompresi, karena para ahli mengatakan mereka meniup udara dingin ke dalam air panas.

Sebaliknya, perangkat menggunakan piston semi-otomatis untuk menyuntikkan sejumlah kecil air ke adaptor kopi. Setelah beberapa dorongan, tekanan optimal untuk mengekstraksi kopi dicapai dan espresso lezat pun tersaji.

Pengguna dapat memompa mesin 13 kali untuk menghasilkan secangkir kecil kopi, 18 kali untuk espresso dan mendapatkan double espresso dengan mendorong pompa 28 kali.
(dyt)
Berita Terkait
Berebut Superpower Sains
Berebut Superpower Sains
Jokowi Akui Infrastruktur...
Jokowi Akui Infrastruktur Kesehatan dan Pendidikan Buat Daya Saing Indonesia Lemah
Jaring Talenta Bidang...
Jaring Talenta Bidang Sains, Kemendikbud Gelar Kompetisi Sains Nasional 2020
Sains yang Nirmakna
Sains yang Nirmakna
Sains, Wabah dan Agama
Sains, Wabah dan Agama
Sains, Corona, dan Agama
Sains, Corona, dan Agama
Berita Terkini
Cara Mengubah Kuota...
Cara Mengubah Kuota Belajar Menjadi Kuota Utama XL, Apakah Bisa?
10 jam yang lalu
China Bocor Halus: Robot...
China Bocor Halus: Robot Humanoid Tiangong Jadi Open Source, Siapa Saja Boleh Gunakan dan Kembangkan!
18 jam yang lalu
Era Baru Internet Tanpa...
Era Baru Internet Tanpa Kartu Fisik, Begini Jurus XLSMART Dorong Adopsi eSIM!
19 jam yang lalu
Varian JN.1 Picu Lonjakan...
Varian JN.1 Picu Lonjakan Drastis Kasus Covid-19 di Asia
1 hari yang lalu
Keseringan Menggunakan...
Keseringan Menggunakan Ponsel Diklaim Menyebabkan Kepala Tertunduk
1 hari yang lalu
Nama Baru Elon Musk...
Nama Baru Elon Musk di X Menyebabkan Kripto Tiba-tiba Melonjak
1 hari yang lalu
Infografis
5 Negara NATO dengan...
5 Negara NATO dengan Militer Terkuat Tanpa Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved