Komunitas Vixion Rayakan Ulang Tahun Bareng Anak Yatim

Kamis, 31 Juli 2014 - 16:08 WIB
Komunitas Vixion Rayakan...
Komunitas Vixion Rayakan Ulang Tahun Bareng Anak Yatim
A A A
JAKARTA - Menginjak usianya yang ke 7 th ( 7 Juli 2007 - 7 Juli 2014 ), Yamaha Vixion Club Indonesia melakukan bakti sosial kepada ratusan anak yatim piatu di Kampung Leles, Desa Jagabita, Kecamatan Parung Panjang - Bogor.

Sebuah nilai kebersamaan dalam sebuah payung organisasi club motor varian sejenis yang telah memiliki lebih dari 275 chapter YVCI di seluruh Indonesia.

Meski dilaksanakan dalam guyuran hujan, perayaan 7th Anniversary YVCI dilakukan sederhana di Masjid Jami Al Gufron, Kampung Leles Rt. 01 Rw. 05, Desa Jagabita, Kecamatan Parung Panjang - Bogor.

"Menginjak usia yang ke 7 tahun Yamaha Vixion Club Indonesia semakin memantapkan diri sebagai sebuah organisasi roda dua otomotif nasional yang semakin di kenal oleh masyarakat luas, club yang selalu berupaya menjadi panutan dan selalu berupaya memberikan manfaat kepada sesama ", tutur bro Murray - YVCI T 001 selaku Ketua Umum YVCI.

Hadir juga Vina Yunita penulis buku Seven Secrets, yang memberikan motivasi kepada anak-anak Kampung Leles tentang sebuah semangat dalam menjalani kehidupan.

Anak-anak kampung Leles juga dihibur oleh games-games menarik dan serta hadiah kepada para peserta yang mampu menjawab pertanyaan.

Acara utama perayaan 7th Anniversary YVCI dilakukan setelah buka puasa bersama dan sholat magrib dengan peniupan lilin dan pemotongan kue, kemudian dilanjutkan dengan pemberian santunan kepada 100 anak yatim piatu dari lingkungan Kampung Leles, Desa Jagabita.

Turut hadir dalam perayaan tersebut beberapa chapter YVCI dari Regional Banten dan perwakilan YVCI Regional Jawa Tengah, serta komunitas dan club motor dari Tangerang, Bogor dan Serang. Sebuah perayaan yang sangat berkesan, dapat berbagi kepada sesama dalam bulan yang penuh berkah.
(dol)
Berita Terkait
Bikers H.O.G Jawa dan...
Bikers H.O.G Jawa dan Bali Berkumpul di Pantai Pangandaran
Gandeng Kaum Hawa, Shell...
Gandeng Kaum Hawa, Shell Lubricants Dorong Terlahirnya Komunitas Manika Womans Tour
Jamnas Motor Besar Indonesia...
Jamnas Motor Besar Indonesia Kedua Siap Digelar di Bandung
Musyawarah Besar ke-III,...
Musyawarah Besar ke-III, Wandi Terpilih Aklamasi Pimpin ACC
Gelar Touring ke Yogyakarta,...
Gelar Touring ke Yogyakarta, CR-V Club Indonesia Bentuk Satgas Covid-19 Sendiri
Punya 48 Chapter, Komunitas...
Punya 48 Chapter, Komunitas Pajero Sport Targetkan 3 Ribu Anggota
Berita Terkini
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
2 jam yang lalu
Capek Antre Tiket Bus?...
Capek Antre Tiket Bus? Platform Ini Ubah Perjalananmu Jadi Lebih Asyik dan Hemat
15 jam yang lalu
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
18 jam yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
1 hari yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
1 hari yang lalu
Wikipedia Tawarkan Data...
Wikipedia Tawarkan Data ke Keggle untuk Melatih AI
1 hari yang lalu
Infografis
Pendapatan Arab Saudi...
Pendapatan Arab Saudi dari Pelaksanaan Haji Rp248,2 Triliun Per Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved