Red Hat ekspansi di Indonesia

Selasa, 13 Mei 2014 - 13:38 WIB
Red Hat ekspansi di...
Red Hat ekspansi di Indonesia
A A A
Sindonews.com - Red Hat hari ini mengumumkan pembukaan kantornya di Indonesia yang berada di Jakarta. Perusahaan ini merupakan penyedia solusi software open source terkemuka di dunia dan perusahaan S&P 500 berkantor cabang tersebar diseluruh dunia.

Perusahaan asal Amerika Serikat (AS) itu menyediakan software dan layanan penting bagi perusahaan dalam area-area TI paling penting saat ini. Pendekatan yang digunakan berbasis kekuatan komunitas terhadap teknologi Cloud Computing, Linux, Middleware, penyimpanan dan virtualisasi yang andal dan berkinerja tinggi.

Red Hat juga menawarkan layanan dukungan, pelatihan, dan konsultasi. Sebagai titik penghubung dalam jaringan global enterprise, mitra, dan komunitas open source, perusahaan ini membantu membuat teknologi yang relevan dan inovatif yang membebaskan sumber daya untuk pertumbuhan dan mempersiapkan pelanggan ke masa depan TI Informasi.

Senior Director and General Manager, ASEAN, Red Hat, Damien Wong, mengatakan, "Pelanggan-pelanggan di Indonesia sangat mendukung solusi open source dan kami telah melihat peningkatan ketertarikan dari para pelanggan lokal, ucapnya saat jumpa pers di Jakarta, Selasa (13/5/2014).

Dia menambahkan, para pemimpin bisnis tidak hanya melihat manfaat langsung dari solusi open source Red Hat, tetapi juga keuntungan bisnis jangka panjang yang benar-benar inovatif demi terwujudnya arsitektur TI terbuka.

Melalui ekspansi ini perusahaan asal negeri Paman Sam itu juga berharap untuk menghasilkan, mempertahankan dan mendukung local talent melalui penawaran pelatihan dari Red Hat, dan berencana untuk terlibat lebih jauh dengan kelompok pengguna dan komunitas pengembang Open Stack dan open source.
(dyt)
Berita Terkini
Terumbu Karang Purba...
Terumbu Karang Purba Berusia 800 Tahun Ditemukan di Laut Merah
5 jam yang lalu
Piramida Bawah Air Diklaim...
Piramida Bawah Air Diklaim Lebih Tua dari yang Ada di Mesir
12 jam yang lalu
China Bertekat Memperkuat...
China Bertekat Memperkuat Literasi Digital dan AI
13 jam yang lalu
Instagram Uji Coba Fitur...
Instagram Uji Coba Fitur Terkunci dengan Kode Akses Terbaru
14 jam yang lalu
Cara Mengatasi HP Xiaomi...
Cara Mengatasi HP Xiaomi Restart Sendiri, Pengguna Wajib Tahu
1 hari yang lalu
10 Game Terburuk di...
10 Game Terburuk di Dunia, Penuh Bug dan Grafis Mengecewakan
1 hari yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved