Yamaha Ajarkan Berkendara Motor yang Aman via Safety Riding Online

Jum'at, 10 Mei 2019 - 19:33 WIB
Yamaha Ajarkan Berkendara...
Yamaha Ajarkan Berkendara Motor yang Aman via Safety Riding Online
A A A
JAKARTA - Safety riding sangat penting bagi para pengguna sepeda motor. Kini untuk mempelajarinya dengan tepat dan benar, tersedia cara yang disesuaikan dengan kehidupan di era modern ini.

Yamaha memberikan pelayanan itu melalui pendaftaran online safety riding yang dilaksanakan oleh Yamaha Riding Academy (YRA). Setelah dibuka, masyarakat umum langsung menyerbu untuk mendapatkan edukasi safety riding.

Akhir pekan lalu dilaksanakan pelatihan untuk peserta yang sudah mendaftar di situs resmi Yamaha Indonesia. Tim instruktur YRA memberikan pelatihan teori dan praktik safety riding di homebase YRA yang berlokasi di Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

Pelatihan melalui pendaftaran online ini dapat diikuti tanpa dikenakan biaya sampai 31 Juli 2019. Para peserta tampak antusias menimba pengetahuan yang tepat mengenai keselamatan berkendara.
Saat ini sudah ratusan orang yang mendaftar. Yamaha pun menyiapkan motor dan safety gear untuk para peserta pelatihan setiap pekan.
Pada sesi teori peserta diajarkan tips safety riding, baik itu pengetahuan dari sisi manusia, kendaraan, dan lingkungan. Para instruktur YRA mengajarkan tips dasar berkendara saat persiapan dan ketika berkendara.

Dilanjutkan dengan sesi praktik, di antaranya persiapan sebelum berkendara (safety gear, posisi berkendara) dan praktik berkendara dengan tiga trek edukasi yang harus dilalui peserta, yaitu braking (pengereman), zigzag balance (keseimbangan), slalom (berbelok).Peserta antusias menyerap pengetahuan dari aktivitas tersebut. Mereka bersemangat berlatih menerapkannya ketika praktik dengan menggunakan motor-motor model baru seperti FreeGo, Lexi, MT-15, dan motor Yamaha lainnya.

”Awalnya saya tahu tentang pendaftaran online safety riding Yamaha lewat media sosial, lalu saya buka website Yamaha. Alasan ikut karena ingin tambah pengetahuan dan tahu teknis berkendara yang tepat. Safety riding penting banget buat cewek sehingga perlu memahami cara berkendara yang benar,” kata Milcah Eunice, salah satu peserta.

Sedangkan Ahmad Arief Perdana datang dari Tangerang, mengutarakan, setelah mengikuti pelatihan ini, dirinya jadi lebih tahu dan bisa mengoreksi kesalahan yang dilakukan saat mengendarai motor. "Misalnya posisi berkendara yang benar dan pengereman. Program ini sangat bagus dan bermanfaat karena memberikan pengetahuan teknik safety riding yang dibutuhkan. Saya akan menginformasikan juga kepada rekan-rekan saya mengenai hal ini,” tutur Arief.
(mim)
Berita Terkait
Identik dengan Motor...
Identik dengan Motor Yamaha, Inilah Plus Minus Mesin SOHC
Yamaha Lexi LX 155 Tawarkan...
Yamaha Lexi LX 155 Tawarkan Sejumlah Keunggulan, Berikut Ulasannya
Kesempatan Jajal All...
Kesempatan Jajal All New R15 Series di Sirkuit Mandalika
Rasakan Kenyamanan dan...
Rasakan Kenyamanan dan Sensasi Mengendarai Yamaha Lexi LX 155
Yamaha Siap Kenalkan...
Yamaha Siap Kenalkan R25 V3 di EICMA 2024
Edukasi Safety Riding...
Edukasi Safety Riding Naik Motor On Road dan Off Road untuk Pelajar dan Guru
Berita Terkini
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
8 jam yang lalu
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
16 jam yang lalu
Capek Antre Tiket Bus?...
Capek Antre Tiket Bus? Platform Ini Ubah Perjalananmu Jadi Lebih Asyik dan Hemat
1 hari yang lalu
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
1 hari yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
1 hari yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
2 hari yang lalu
Infografis
Negara NATO yang Halangi...
Negara NATO yang Halangi Kemenangan Israel dari Palestina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved