Pertamina Luncurkan Aplikasi Dr Lube

Jum'at, 01 Maret 2019 - 16:55 WIB
Pertamina Luncurkan...
Pertamina Luncurkan Aplikasi Dr Lube
A A A
JAKARTA - PT Pertamina Lubricants meluncurkan aplikasi bernama Dr Lube. Aplikasi ini bertujuan memudahkan pengguna mobil dan motor di Indonesia dalam mencari referensi oli yang tepat untuk kendaraan.

"Melalui fitur utamanya, Mix & Match, cukup pilih jenis kendaraan, merek, varian dan tipe sesuai kendaraan si pemilik. Setelah klik Mix & Match, akan muncul hasil oli dan keunggulannya," ujar Brand and Communication Manager PT Pertamina Lubricants, Syafaat Jajuli, di Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (1/3/2019).

“Aplikasi ini dasarnya dibuat untuk konsumen kami yang ingin mencari produk agar tidak kebingungan. Dengan aplikasi ini menjadi lebih mudah untuk mencari produk kita nantinya,” ujar Syafaat Jajuli, Manager Brand and Communication PT Pertamina Lubricants.

Cara menggunakan aplikasi ini sangat mudah, cukup dengan mengakses dari link drlube.pertaminalubricants.com. Kemudian konsumen bisa memilih jenis kendaraan (mobil atau motor). Selanjutnya, konsumen memilih merek kendaraan, pilih tipe dan varian spesifik kendaraan anda, dan Dr Lube akan menampilkan referensi pelumas.

“Kedepannya, aplikasi Dr Lube akan terus dikembangkan termasuk menyempurnakan database kendaraan-kendaraan yang mungkin terbilang lawas dan pengembangan fitur-fitur lainnya,” tambah Syafaat.

Booth Fastron Pertamina Lubricants di event JJF 2019 pun dikemas menarik sesuai target Pertamina. “Segmen JJF 2019 ini sesuai dengan segmen kami, karena kelasnya juga sesuai dengan produk kami, menengah keatas,” tandasnya.
(wbs)
Berita Terkait
Pertamina Lubricants-Universitas...
Pertamina Lubricants-Universitas Pertamina Sinergi Riset Inovasi Industri
Inkubasi Wirausaha,...
Inkubasi Wirausaha, Kemensos Gandeng Pertamina Lubricants
BRI Fasilitasi Layanan...
BRI Fasilitasi Layanan Keuangan Pertamina Lubricants
Singgah Sejenak, Nikmati...
Singgah Sejenak, Nikmati Fasilitas Terbaik Pertamina Lubricants di Rest Area
Pertamina Gelar Ganti...
Pertamina Gelar Ganti Oli Gratis untuk 1.000 Motor Terdampak Banjir Jabodetabek
Pemudik Roda Dua, Wajib...
Pemudik Roda Dua, Wajib Mampir! Lesehan Enduro di Masjid Al Fairuz Pekalongan Fasilitasnya Lengkap
Berita Terkini
Apple Pindahkan produksi...
Apple Pindahkan produksi iPhone untuk Pasar AS ke India
28 menit yang lalu
Cara Mengunci Aplikasi...
Cara Mengunci Aplikasi di HP Infinix, Penting Dipahami!
8 jam yang lalu
Cara Cek RAM di HP vivo,...
Cara Cek RAM di HP vivo, Pengguna Wajib Tahu!
8 jam yang lalu
Cara Mengganti Bahasa...
Cara Mengganti Bahasa di HP Oppo, Jangan Sampai Keliru!
8 jam yang lalu
Perkuat Identitas dengan...
Perkuat Identitas dengan Tema Retro, LG Mendefinisikan Ulang Pengalaman Konsumen
15 jam yang lalu
7 Cara Mengatasi Ghost...
7 Cara Mengatasi Ghost Touch pada iPhone, Ternyata Mudah!
18 jam yang lalu
Infografis
Iran Luncurkan Kota...
Iran Luncurkan Kota Rudal Bawah Tanah Berisi Ribuan Rudal Presisi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved