Instagram Kini Bisa Lakukan Panggilan Video

Kamis, 28 Juni 2018 - 10:03 WIB
Instagram Kini Bisa Lakukan Panggilan Video
Instagram Kini Bisa Lakukan Panggilan Video
A A A
CALIFORNIA - Beberapa bulan lalu, Instagram mengumumkan tengah mempersiapkan fitur video chat. Kini, fitur panggilan video tersebut sudah resmi diluncurkan dan telah tersedia bagi pengguna iOS dan Android.

Tak hanya digunakan untuk mengirim pesan teks, fitur pesan pribadi, Direct Message juga bisa digunakan untuk melakukan panggilan video.

Panggilan video tersebut dapat dilakukan tak hanya dua orang, tetapi juga bisa dilakukan berkelompok hingga empat orang. Pengguna harus memperbarui versi Instagramnya untuk bisa menikmati fitur ini.

Setelah diperbaharui, untuk memulai panggilan video adalah menuju Direct Message (ikon pesawat kertas di kanan atas aplikasi), buka pesan dengan teman atau grup dengan tiga teman lainnya dan tekan pada ikon kamera biru di sudut kanan atas layar. Teman Anda akan menerima panggilan dan dapat menjawab untuk bergabung

Dilansir dari TechCrunch (27/6/2018) pengguna diizinkan untuk memanggil siapa pun asal bukan pada orang yang diblokir, mereka tidak akan dapat panggilan.

Saat melakukan panggilan video, pengguna dapat meminimalkan panggilan tersebut dan kembali ke aplikasi sebelumnya.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6455 seconds (0.1#10.140)