Dibanderol Rp8,9 Juta, Harga Galaxy S Light Luxury Kemahalan

Selasa, 22 Mei 2018 - 04:50 WIB
Dibanderol Rp8,9 Juta,...
Dibanderol Rp8,9 Juta, Harga Galaxy S Light Luxury Kemahalan
A A A
BEIJING - Samsung Galaxy S Light Luxury telah dikenalkan secara resmi di China, kemarin. Desain smartphone ini terlihat seperti Galaxy S8 dan cukup cantik.

Berdasarkan keterangan laman Giz China, Senin (21/5/2018), ponsel pintar tersebut dilabeli harga yang sangat tinggi. Seperti detail perangkatnya, berikut laporan dari laman tersebut:

Desain dan Penampilan
Dibanderol Rp8,9 Juta, Harga Galaxy S Light Luxury Kemahalan

Smartphone ini adalah perangkat kelas menengah tapi memang terlihat premium. Hal ini disebabkan penggunaan layar melengkung ganda baik di depan atau belakang, seperti yang kita lihat di Galaxy S8 setahun lalu.

Ponsel memiliki kamera tunggal di bagian belakang dengan sensor sidik jari di kanan dan lampu kilat LED di samping kirinya. Saat ini perangkat tersedia dalam vairan warna Burgundy Red dan versi Black Night-nya sedang dalam pengiriman.

Hardware dan Software
Samsung Galaxy S Light Luxury ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 660 ditambah RAM 4 GB dan penyimpanan internal 64 GB. Smartphone dibekali baterai 3.000 mAh yang mendukung pengisian daya nirkabel yang cepat.

Seperti seniornya, ponsel disertifikasi IP68. Ini artinya handset tahan air dan debu. Samsung sendiri menjadi salah satu dari beberapa OEM yang masih mempertahankan headphone jack 3,5 mm.

Seperti flagship lainnya, Samsung menawarkan tombol Bixby khusus dan kompatibilitas pemindaian Iris. Bagian perangkat lunak dari smartphone ini ditangani oleh Android Oreo sehingga unit harus memiliki kinerja baterai yang baik.

Selain itu, Galaxy S Light Luxury sudah memuat aplikasi Cina yang diharapkan menjadi pengganti aplikasi Google.

Kamera
Dibanderol Rp8,9 Juta, Harga Galaxy S Light Luxury Kemahalan

Samsung Galaxy S Light Luxury memiliki panel layar Super AMOLED 5,8 inci dengan resolusi 1.080 x 2.220 piksel. Sedangkan rasio aspeknya 18,5:9. Di dapur fotografinya ditempatkan sendor 16 MP yang mendukung aperture f/1.7 dan dapat merekam video 4K pada 30 fps. Semuanya terletak di bagian belakang yang didukung oleh sensor 8 MP pada kamera depan dengan bukaan yang sama.

Harga dan Ketersediaan
Ponsel yang terlihat premium itu juga dilabeli dengan harga mewah. Peminat harus membayar Rp8,9 juta (4.000 yuan). Sayangnya lagi, Galaxy S Light Luxury baru tersedia di China dan tidak ada berita tentang peluncuran global.
(mim)
Berita Terkait
Samsung Galaxy Note20...
Samsung Galaxy Note20 Plus Kantongi Sertifikasi 3C
Bocoran Casing Menegaskan...
Bocoran Casing Menegaskan Rumor Desain Samsung Galaxy Note20 Plus
Orang Dalam Samsung...
'Orang Dalam' Samsung Sebut Galaxy Note Memang Bakal Dimatikan
Bocoran Tunjukkan Galaxy...
Bocoran Tunjukkan Galaxy Note20 Plus Berlayar Melengkung, Layar Note20 Rata
Galaxy Note20 Ultra...
Galaxy Note20 Ultra 5G Ditenagai SoC Snapdragon yang Belum Diumumkan
Samsung Bekali Galaxy...
Samsung Bekali Galaxy Note20 Plus dengan Baterai 4.500 mAh dan Kamera 108 MP
Berita Terkini
Cara Mengatasi HP Xiaomi...
Cara Mengatasi HP Xiaomi Restart Sendiri, Pengguna Wajib Tahu
1 jam yang lalu
10 Game Terburuk di...
10 Game Terburuk di Dunia, Penuh Bug dan Grafis Mengecewakan
4 jam yang lalu
Kambing Misterius Ini...
Kambing Misterius Ini Mampu Hidup di Area Vulkanik selama 2 Abad Lebih
4 jam yang lalu
Tema PlayStation Klasik...
Tema PlayStation Klasik Kini Bisa Dipakai di PS5
5 jam yang lalu
Video YouTube Pertama...
Video YouTube Pertama Berusia 20 Tahun telah Ditonton 355 Juta Kali
8 jam yang lalu
Ilmuwan Temukan Olo...
Ilmuwan Temukan Olo Warna Baru yang Belum Dilihat oleh Manusia
12 jam yang lalu
Infografis
3 Efek Tarif Impor Donald...
3 Efek Tarif Impor Donald Trump Terhadap Harga Emas Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved