Muslim GO, Aplikasi Islam dan Baca Alquran Pertama Bersertifikat Kemenag

Sabtu, 05 Mei 2018 - 07:52 WIB
Muslim GO, Aplikasi...
Muslim GO, Aplikasi Islam dan Baca Alquran Pertama Bersertifikat Kemenag
A A A
JAKARTA - Muslim GO merupakan aplikasi mobile penyedia layanan keagamaan dan paduam lengkap bagi umat beragama muslim. Baru baru ini, Muslim GO bekerjasama dengan Kementrian Agama merilis font mushaf Alquran Standar Indonesi diaplikasinya.

Mushaf Alquran Standar Indonesia adalah Mushaf Alquran yang dibakukan cara penulisan teks, harakat, tanda baca dan tanda waqafnya sesuai dengan hasil yang dicapai Musyawarah Kerja Ulama Ahli Alquran lembaga Lajnah Pentashihan Mushaf Alquran dari Kemenag.

"Sebelumnya kami melakukan riset dulu. Dan salah satu hasil riset yang dilakukan peneliti lembaga ini adalah font mushaf nasional standar Indonesia. Mushaf ini sudah dibakukan, dan disesuaikan dengan para pembaca non-Arab agar memudahkan pembaca Indonesia," jelas Muchlis Hanafi, Kepala Lajnah Pentashihan Mushaf Alquran, Kemenag, pada Jumat (4/5/2018) di Jakarta.

Lajnah Pentashihan merupakan lembaga yang bertugas mentashih (memeriksa atau mengoreksi) setiap lembaran yang berisi tulisan Alquran. Muchlis mengaku, pihaknya senang sekali bisa bekerja smaa dengam Muslim GO.

"Karena keterbatasan dana, font ini hanya bisa dicetak terbatas. Kalau sudah ada di aplikasi begini, semua orang jadi mudah untuk mengaksesnya" tambah Muchlis.

Muslim Go juga menyediakan konten-konten yang membantu ibadah umat Muslim, seperti arah kiblat, Alquran digital, bacaan doa sehari hari, direktori masjid dan restoran hallal terdekat, dan lain lain. Kedepannya, aplikasi ini diharapkan bisa dinikmati oleh muslim seluruh dunia.

"Ya. Cina pakistan india, kami sedang coba kembangkan yang nantinya untuk dibuat berbagai macam bahasa agar lebih bisa diakses lagi umat muslim diseluruh duniaku" ujar Jarot Utomo, Marketing Manager Muslim Go Indonesia.

Aplikasi ini juga didukung penuh oleh Ustadz ternama Yusuf Mansur. Ia memberikan apresiasi bagi kolaborasi antara Muslim GO dan pihak pemerintah.

"Jangan sampai sedang asyik baca Alquran digital lalu ada iklan sabun dan shampoo yang menodai program ini," candanya
Ustad Yusuf Mansur berharap kedepannya anak anak muda tidak hanya bermain sosial media saja pada gadget nya, tetapi juga giat membaca Al-Qur'an lewat aplikasi ini.


(wbs)
wa-channel
Follow
Berita Terkait
Berbekal eSIM Traveling...
Berbekal eSIM Traveling 5G, Liburan di Luar Negeri Makin Mudah Akses Internet
Antisipasi Hoaks dengan...
Antisipasi Hoaks dengan Memeriksa Fakta dan Berita di Internet
Memetakan Tanggung Jawab...
Memetakan Tanggung Jawab Platform Intermediary di Indonesia
Tingkatkan Koneksi Internet...
Tingkatkan Koneksi Internet Saat Liburan, Passpod Luncurkan Program Internet KPK
Surge Berencana Tingkatkan...
Surge Berencana Tingkatkan Kualitas Layanan di Acara Bukber dengan Komunitas Investor HaLu
Sinyal IM3 Terus Tersambung...
Sinyal IM3 Terus Tersambung Hingga ke Pulau Kecil
Berita Terkini
Cara Mengatasi HP Xiaomi...
Cara Mengatasi HP Xiaomi Restart Sendiri, Pengguna Wajib Tahu
6 jam yang lalu
10 Game Terburuk di...
10 Game Terburuk di Dunia, Penuh Bug dan Grafis Mengecewakan
9 jam yang lalu
Kambing Misterius Ini...
Kambing Misterius Ini Mampu Hidup di Area Vulkanik selama 2 Abad Lebih
9 jam yang lalu
Tema PlayStation Klasik...
Tema PlayStation Klasik Kini Bisa Dipakai di PS5
9 jam yang lalu
Video YouTube Pertama...
Video YouTube Pertama Berusia 20 Tahun telah Ditonton 355 Juta Kali
13 jam yang lalu
Ilmuwan Temukan Olo...
Ilmuwan Temukan Olo Warna Baru yang Belum Dilihat oleh Manusia
17 jam yang lalu
Terpopuler
Infografis
Puluhan Rudal dan Ratusan...
Puluhan Rudal dan Ratusan Drone Rusia Bombardir Ibu Kota Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved