Setelah WhatsApp, Kemenkominfo Bidik Pornografi di Google

Selasa, 07 November 2017 - 11:18 WIB
Setelah WhatsApp, Kemenkominfo...
Setelah WhatsApp, Kemenkominfo Bidik Pornografi di Google
A A A
Konten pornografi menjadi salah satu permasalahan yang sulit di bendung di tengah pesatnya perkembangan teknologi. Oleh karena itu, pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) pun mendorong agar penyedia platform untuk turut aktif menyaring konten tak layak tersebut.

Dirjen Aptika Kemenkominfo, Samuel Abrijani Pangerapan mengakui, bila sebenarnya konten pornografi tidak hanya di aplikasi WhatsApp. Tapi beberapa platform lain juga banyak yang menampilkan hal tidak pantas.

"Bukan hanya WhatsApp, kami lihat mesin pencarian saja seharusnya sudah bisa di filter. Khususnya yang bertentangan dengan undang-undang (UU Anti-Pornografi dan Pornoaksi; UU Informasi dan Transaksi Elektronik)," ungkap Samuel di Gedung Kemenkominfo, jakarta, Selasa (7/11/2017).

Lebih lanjut ditegaskan, kedepannya Kemenkominfo akan memanggil Google dan seluruh platform mesin pencarian lainnya. "Tidak perlu melihat siapa, kalau melanggar aturan jelas akan dipanggil. Yang lain memang banyak yang lebih parah makanya akan kami panggil," janji pejabat yang akrab disapa Sammy ini.

Sekadar informasi, sebelumnya Kemenkominfo menegur WhatsApp karena telah menyediakan konten bernuansa pornografi dalam bentuk GIF. Akibatnya, Kementerian yang berada dibawah komando Rudiantara tersebut siap memblokir WhatsApp jika tidak menaati aturan yang berlaku.
(mim)
Berita Terkait
Ancaman Kejahatan Siber...
Ancaman Kejahatan Siber Dinilai Harus Menjadi Perhatian Bersama
Fitur Verifikasi Wajah,...
Fitur Verifikasi Wajah, Antisipasi Mitra Gojek agar Terhindar Cyber Crime
Selalu Waspada, Ancamanan...
Selalu Waspada, Ancamanan Keamanan Siber Meningkat Selama Pandemi Covid-19
Ketika Anak SMK di Didik...
Ketika Anak SMK di Didik Jadi Ahli Cyber Security
Waspada Penipuan Modus...
Waspada Penipuan Modus Menang Undian, Penjahat Digital Mengintai Anda
9 Ancaman Siber yang...
9 Ancaman Siber yang Jadi Favorit Hacker di 2023, Mulai Game, Streaming, hingga Metaverse
Berita Terkini
X Dilaporkan Blokir...
X Dilaporkan Blokir Akun-akun Pengkritik Elon Musk
6 jam yang lalu
Terumbu Karang Purba...
Terumbu Karang Purba Berusia 800 Tahun Ditemukan di Laut Merah
11 jam yang lalu
Piramida Bawah Air Diklaim...
Piramida Bawah Air Diklaim Lebih Tua dari yang Ada di Mesir
19 jam yang lalu
China Bertekat Memperkuat...
China Bertekat Memperkuat Literasi Digital dan AI
20 jam yang lalu
Instagram Uji Coba Fitur...
Instagram Uji Coba Fitur Terkunci dengan Kode Akses Terbaru
21 jam yang lalu
Cara Mengatasi HP Xiaomi...
Cara Mengatasi HP Xiaomi Restart Sendiri, Pengguna Wajib Tahu
1 hari yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved