Rayakan Jambore 1 Dekade Vixion, Komunitas Lintas Generasi Mencair
A
A
A
BOGOR - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) gelar touring 1 Dekade Vixion bersama ribuan orang komunitas dan konsumen pada 21-22 Oktober 2017 di Rizen Kedaton Gunung Geulis Bogor, Jawa Barat. Jambore 1 Dekade Vixion ini adalah bentuk apresiasi Yamaha kepada konsumen dan komunitas Vixion.
Perjalanan panjang motor sport injeksi pertama di Indonesia itu diisi banyak cerita dan pengalaman yang mewarnai denyut kehidupan dunia otomotif roda dua Tanah Air. Termasuk di dalamnya komunitas yang ikut bertumbuh bersama Vixion, baik dari generasi pertama sampai tahun 2017 ini saat Yamaha meluncurkan All New Vixion dan All New Vixion R.
”Jambore 1 Dekade Vixion ini bagian dari perayaan perjalanan panjang Vixion sampai di tahun ini menginjak usia ke-10 tahun. Kami sangat mengapresiasi kehadiran komunitas dan konsumen setia Vixion yang menggambarkan begitu dicintainya sepeda motor ini. Karenanya kami terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan market Indonesia seperti di tahun ini hadir All New Vixion dan All New Vixion R yang memiliki desain, teknologi dan fitur-fitur canggih yang disukai dan diterima positif di pasar Tanah Air,” papar Eddy Ang, Deputy GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), di Jakarta, Sabtu (21/10/2017).
Pemilik Vixion dari tiap generasi hadir memeriahkan Jambore 1 Dekade Vixion. Mereka tidak ingin ketinggalan menjadi bagian dari sejarah peringatan 10 tahun usia Vixion yang akan selalu terkenang sepanjang masa. Lautan ribuan bikers dan motor Vixion pun terbentuk di area Gunung Geulis. Rasa bangga menyelimuti hati mereka menjadi saksi hidup history ini. Dengan setianya sebelumnya mereka sudah menjajal rute touring dari Jakarta dan Kota Bogor sebagai awal kegiatan ini. Tiba di area Gunung Geulis, mereka mengikuti rangkaian acara yang penuh suasana kebersamaan.
Games atraktif, api unggun, entertainment, doorprize menghibur peserta Jambore 1 Dekade Vixion di hari Sabtu 21 Oktober. Di malam keakraban itu mereka berbagi pengalaman seru karena sama-sama mencintai Vixion. Ada yang dari pertemanan menjadi layaknya saudara, ketemu jodoh, menang kompetisi modifikasi, mengawal keseharian selama 10 tahun dan lainnya. Semalam menginap, di hari Minggu 22 Oktober para peserta olahraga pagi bersama, sarapan lalu acara ditutup dengan pelepasan kembali ke area masing-masing.
”Terimakasih kepada Yamaha yang telah menyelenggarakan acara Jambore 1 Dekade Vixion bersama komunitas dan juga konsumen. Ini sangat berarti bagi kami karena turut merayakan sejarah panjang usia 10 tahun motor yang kami cintai. Kami merasakan momen ini beda dengan berbagai aktivitas yang kami jalani sebelumnya karena di sini memperingati keberadaan Vixion yang terus menginspirasi kehidupan kami,” papar Wardi pemilik Vixion 2007 dari komunitas Vixion Independent Jakarta (Vijak).
Jambore 1 Dekade Vixion selanjutnya akan digelar di Surabaya, Medan, Makassar, Banjarmasin.
Perjalanan panjang motor sport injeksi pertama di Indonesia itu diisi banyak cerita dan pengalaman yang mewarnai denyut kehidupan dunia otomotif roda dua Tanah Air. Termasuk di dalamnya komunitas yang ikut bertumbuh bersama Vixion, baik dari generasi pertama sampai tahun 2017 ini saat Yamaha meluncurkan All New Vixion dan All New Vixion R.
”Jambore 1 Dekade Vixion ini bagian dari perayaan perjalanan panjang Vixion sampai di tahun ini menginjak usia ke-10 tahun. Kami sangat mengapresiasi kehadiran komunitas dan konsumen setia Vixion yang menggambarkan begitu dicintainya sepeda motor ini. Karenanya kami terus berinovasi untuk memenuhi kebutuhan market Indonesia seperti di tahun ini hadir All New Vixion dan All New Vixion R yang memiliki desain, teknologi dan fitur-fitur canggih yang disukai dan diterima positif di pasar Tanah Air,” papar Eddy Ang, Deputy GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), di Jakarta, Sabtu (21/10/2017).
Pemilik Vixion dari tiap generasi hadir memeriahkan Jambore 1 Dekade Vixion. Mereka tidak ingin ketinggalan menjadi bagian dari sejarah peringatan 10 tahun usia Vixion yang akan selalu terkenang sepanjang masa. Lautan ribuan bikers dan motor Vixion pun terbentuk di area Gunung Geulis. Rasa bangga menyelimuti hati mereka menjadi saksi hidup history ini. Dengan setianya sebelumnya mereka sudah menjajal rute touring dari Jakarta dan Kota Bogor sebagai awal kegiatan ini. Tiba di area Gunung Geulis, mereka mengikuti rangkaian acara yang penuh suasana kebersamaan.
Games atraktif, api unggun, entertainment, doorprize menghibur peserta Jambore 1 Dekade Vixion di hari Sabtu 21 Oktober. Di malam keakraban itu mereka berbagi pengalaman seru karena sama-sama mencintai Vixion. Ada yang dari pertemanan menjadi layaknya saudara, ketemu jodoh, menang kompetisi modifikasi, mengawal keseharian selama 10 tahun dan lainnya. Semalam menginap, di hari Minggu 22 Oktober para peserta olahraga pagi bersama, sarapan lalu acara ditutup dengan pelepasan kembali ke area masing-masing.
”Terimakasih kepada Yamaha yang telah menyelenggarakan acara Jambore 1 Dekade Vixion bersama komunitas dan juga konsumen. Ini sangat berarti bagi kami karena turut merayakan sejarah panjang usia 10 tahun motor yang kami cintai. Kami merasakan momen ini beda dengan berbagai aktivitas yang kami jalani sebelumnya karena di sini memperingati keberadaan Vixion yang terus menginspirasi kehidupan kami,” papar Wardi pemilik Vixion 2007 dari komunitas Vixion Independent Jakarta (Vijak).
Jambore 1 Dekade Vixion selanjutnya akan digelar di Surabaya, Medan, Makassar, Banjarmasin.
(wbs)