700 Alamat Email Dibobol Hacker

Sabtu, 02 September 2017 - 12:51 WIB
700 Alamat Email Dibobol...
700 Alamat Email Dibobol Hacker
A A A
JAKARTA - Pengguna internet perlu lebih berhati-hati, pasalnya hacker berhasil bobol lebih dari 700 juta alamat email.

Seperti dilansir dari Mail Online, hal itu diungkapkan oleh pakar keamanan komputer Australia, Troy Hunt yang menyarankan semua pengguna internet untuk mengubah pasword mereka secepat mungkin untuk menghindari menjadi korban kejahatan cyber.

Pengungkapan informasi tersebut diyakini telah dilakukan oleh hacker yang dikenal sebagai Onliner yang berbasis di Belanda.

Informasi tersebut bocor setelah pihak yang tidak bertanggung jawab mengizinkan pengunjung internet mengunggah database tanpa menggunakan kata kunci atau nama pengguna.

Hunt mengatakan orang bisa mengecek akun internet mereka baik yang di hack atau melalui situs mereka sendiri, Have I Been Pwned (HIBP).

Godaman yang diciptakan oleh penjahat cyber ditujukan untuk menyebarkan jenis virus yang memungkinkan informasi terkait perbankan dicuri dan menyebabkan perangkat mentransfer virus ke orang lain, termasuk mengirim pesan spam yang sering digunakan dalam penipuan online.

Hasil hacking juga mengandung jutaan kata kunci yang kemungkinan besar akan digunakan untuk login ke akun pengguna dan membuat pesan spam.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1356 seconds (0.1#10.140)