Telkom Pastikan Jawa Barat Terkoneksi Jaringan Fiber Optic

Minggu, 20 Agustus 2017 - 16:20 WIB
Telkom Pastikan Jawa...
Telkom Pastikan Jawa Barat Terkoneksi Jaringan Fiber Optic
A A A
BANDUNG - PT Telekomunikasi Indonesia Regional III memastikan semua kota dan kabupaten di Jawa Barat telah terkoneksi dengan jaringan fiber optic. Deputi EPV Marketing Telkom Regional III Jabar Mohammad Khamdan mengatakan, jaringan fiber optic telah masuk ke semua wilayah di Jawa Barat.

Jaringan internet berkecepatan tinggi itu juga diklaim telah masuk hingga tingkat kecamatan. "Semua wilayah Jawa Barat sudah tercover fiber optic. Semua area sudah ready broadband. Kami sudah siap 100%. Bahkan penetrasinya sampai ke tingkat kecamatan," kata Khamdan, Minggu (20/8/2017).

Menurut dia, saat ini jaringan fiber optic Telkom memadai untuk 1 juta sambungan. Jaringan internet berkecepatan tinggi itu, telah masuk ke kawasan perumahan penduduk. Sehingga bila sewaktu-waktu muncur permintaan dari warga, infrastruktur Telkom telah siap.

Ia menambahkan investasi jaringan fiber optic mencapai Rp2 juta per pelanggan. Telkom Jabar sendiri, telah menyiapkan 1 juta sambungan fiber optic. Artinya, investasi yang telah dikucurkan puluhan miliar rupiah. "Sampai akhir tahun kami berharap dapat menyambung 500.000 pelanggan fiber optic. Kalau nasional menargetkan menambah 3 juta sambungan baru," jelas dia.

Hingga kini, jumlah pelanggan Indihome Telkom di Jabar mencapai 2 juta pelanggan. Namun, dari jumlah itu masih ada yang menggunakan sambungan tembaga. Telkom berkomitmen semua pelanggan sambungan tembaga bisa bermigrasi ke fiber optic, agar menikmati internet berkecepatan tinggi. "Targetnya semua pelanggan beralih menggunakan fiber optic pada tahun ini," pungkas dia.

Salah satu upaya Telkom meningkatkan pelanggan Indihome adalah melalui penawaran paket Indihome Merdeka. Paket ini memberi penawaran harga terjangkau dan hadiah menarik seperti rumah, mobil Pajero Sport, Mobilio, Kijang Inova, sepeda motor, dan lainnya. Hadiah berlaku bagi pelanggan lama dan baru yang telah menggunakan IndiHome.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3410 seconds (0.1#10.140)