Kebutuhan Penyimpanan Data Meningkat, WD Tawarkan Hardisk Berkapasitas 10 TB

Sabtu, 22 Juli 2017 - 09:12 WIB
Kebutuhan Penyimpanan...
Kebutuhan Penyimpanan Data Meningkat, WD Tawarkan Hardisk Berkapasitas 10 TB
A A A
JAKARTA - Western Digital Corporation (WD) sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang penyimpanan data, mengumumkan kehadiran hard disk terbarunya, WD Purple dengan kapasitas 10TB. Menurut IHS Markit, pertumbuhan kebutuhan kamera resolusi 4K dan kamera jaringan resolusi tinggi di beberapa tahun kedepan mendatangkan permintaan yang lebih tinggi pada perangkat penyimpanan kelas pengintaian untuk mendukung sistem yang membutuhkan teknologi-teknologi tersebut.

Dengan peningkatan kapasitas dan teknologi canggih yang telah teruji, HDD WD Purple 10TB dioptimasikan untuk sistem pengintaian video 24x7 dan kamera-kamera hingga 64 HD pada lingkungan keamanan rumahan atau UKM.

“Peningkatan kecanggihan teknologi pencitraan memperluas nilai dari video pengintaian yang disediakan untuk aplikasi-aplikasi mulai dari pengawasan pada toko retail dan keamanan publik hingga infrastruktur smart-city, yang kesemuanya tersebut mendorong kebutuhan perangkat penyimpanan yang baru,” kata Brendan Collins, vice president of product marketing, dalam keterangan resminya, Jumat (21/7/2017'.

Lebih lanjut, Ia menambahkan, perangkat penyimpanan 10TB terbaru WD mewarisi kualitas-kualitas performa tinggi, realibilitas dan ketahanan dari lini WD Purple kami, dengan kapasitas maksimum yang ditawarkan untuk VARs, para integrator dan konsumen sebuah solusi video 4K bagi sistem pengintaian kini dan di masa mendatang.

WD Purple sendiri dioptimasikan untuk mengerjakan kebutuhan perekaman tanpa henti untuk DVR dan NVR, hard disk WD Purple 10TB menawarkan konsumsi daya yang rendah, teknologi WD ekslusif dan fitur-fitur performa canggih lainnya, termasuk teknologi AllFrame 4K, Teknologi HelioSeal, dan Sistem Pengintaian Terukur.

Untuk urusan harga, hard disk 10TB terbaru dari WD ini dibanderol mulai dari Rp 7.700.000 dengan garansi tiga tahun.
(wbs)
Berita Terkait
Berbekal eSIM Traveling...
Berbekal eSIM Traveling 5G, Liburan di Luar Negeri Makin Mudah Akses Internet
Antisipasi Hoaks dengan...
Antisipasi Hoaks dengan Memeriksa Fakta dan Berita di Internet
Memetakan Tanggung Jawab...
Memetakan Tanggung Jawab Platform Intermediary di Indonesia
Tingkatkan Koneksi Internet...
Tingkatkan Koneksi Internet Saat Liburan, Passpod Luncurkan Program Internet KPK
Surge Berencana Tingkatkan...
Surge Berencana Tingkatkan Kualitas Layanan di Acara Bukber dengan Komunitas Investor HaLu
Sinyal IM3 Terus Tersambung...
Sinyal IM3 Terus Tersambung Hingga ke Pulau Kecil
Berita Terkini
Arkeolog Temukan Makam...
Arkeolog Temukan Makam Pangeran Firaun Userkaf dan atung Djoser
6 jam yang lalu
Robot Bergabung dengan...
Robot Bergabung dengan Manusia dalam Lomba Maraton di Beijing
21 jam yang lalu
Fenomena Cahaya Aneh...
Fenomena Cahaya Aneh Berwarna-warni Terlihat di Langit Kanada
1 hari yang lalu
Wikipedia Tawarkan Data...
Wikipedia Tawarkan Data ke Keggle untuk Melatih AI
1 hari yang lalu
China Negara Pertama...
China Negara Pertama yang Rutin Menggunakan Reaktor Nuklir Thorium
1 hari yang lalu
Daftar Kode Redeem FF...
Daftar Kode Redeem FF Free Fire Max Sabtu 10 April 2025, Klaim Sekarang!
1 hari yang lalu
Infografis
10 Negara yang Memiliki...
10 Negara yang Memiliki Wilayah Paling Luas di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved