NASA Siap Danai 22 Proyek Luar Angkasa

Selasa, 11 April 2017 - 20:03 WIB
NASA Siap Danai 22 Proyek...
NASA Siap Danai 22 Proyek Luar Angkasa
A A A
NEW YORK - Lembaga penelitian luar angkasa Amerika Serikat (AS) NASA siap mendanai 22 proyek luar angkasa tahun ini. Proyek tersebut merupakan bagian dari program NASA Innovative Advanced Concepts.

Dilansir dari situs resmi NASA, Selasa (11/4/2017), agar bisa menerima pendanaan, tim penggagas diwajibkan bisa melewati dua tahap. Tim yang terdiri dari astronom dan ilmuwan ini diberikan waktu untuk meninjau ulang proyek dan aspek agar skemanya bisa dapat diterapkan.

Untuk tahap pertama, tema proyek yang digagas berkutat dari inovasi untuk teknologi eksplorasi luar angkasa. Tim penggagas proyek akan diberi dana sebesar USD125.000 (sekitar Rp1,6 miliar) untuk mengembangkan proyeknya selama 9 bulan.

Sejumlah proyek yang ditawarkan, antara lain menciptakan teknologi perjalanan antar ruang “Interstellar Precursor Mission”. Proyek ini akan berfokus pada pembangunan orbit 100 megawatt yang ditopang laser berdiameter 6 mil (10 kilometer) untuk bisa menghasilkan energi listrik. Energi tersebut diyakini bisa menjadi bahan bakar untuk perjalanan jauh pesawat luar angkasa.

Setelah diseleksi, tim terpilih yang lolos akan mengikuti tahap kedua dan menerima dana sebesar USD500.000 (sekitar Rp6,6 miliar) untuk mengembangkan proyek yang ditawarkan selama dua tahun.

Proyek di tahap kedua dipilih berdasarkan kelayakan dan kemampuan tim. Proyek yang dihadirkan di antaranya Venus Interior Probe. Proyek ini akan menciptakan pesawat eksplorasi Planet Venus yang bertugas mengumpulkan data, seperti temperatur, kecepatan angin, dan tekanan atmosfer.

Ada juga proyek lain bernama Direct Fusion Drive (DFD) untuk menciptakan pesawat eksplorasi yang dapat terbang ke Pluto hanya dalam waktu lima tahun.

22 proyek ini disebutkan masih dalam tahap awal. NASA pun masih meninjau ulang kelayakan dari masing-masing proyek.

Butuh waktu setidaknya 10 tahun atau lebih agar proyek tersebut bisa terwujud dan membantu keberlangsungan misi antariksa yang dilakukan NASA.
(dmd)
Berita Terkait
Berisi Sampel Asteroid...
Berisi Sampel Asteroid Berusia 4,5 Miliyar Tahun, Kapsul Milik NASA Kembali ke Bumi
Melihat Gambar Planet...
Melihat Gambar Planet Mars Melalui Robot Penjelajah Perseverance
Nama Anda Bisa Dibawa...
Nama Anda Bisa Dibawa NASA di Pesawat Luar Angkasa Mengitari Bulan, Gratis!
Catat Sejarah, Wanita...
Catat Sejarah, Wanita Penemu Asteroid 4922 Jadi Bos NASA JPL
NASA Tunjukkan Pakaian...
NASA Tunjukkan Pakaian Astronot Senilai Rp4,2 T untuk Misi ke Bulan 2024
Mengulik Teknologi Jet...
Mengulik Teknologi Jet Supersonik Senyap Baru NASA X-59, New York-London hanya 3,5 Jam
Berita Terkini
X Dilaporkan Blokir...
X Dilaporkan Blokir Akun-akun Pengkritik Elon Musk
3 jam yang lalu
Terumbu Karang Purba...
Terumbu Karang Purba Berusia 800 Tahun Ditemukan di Laut Merah
8 jam yang lalu
Piramida Bawah Air Diklaim...
Piramida Bawah Air Diklaim Lebih Tua dari yang Ada di Mesir
16 jam yang lalu
China Bertekat Memperkuat...
China Bertekat Memperkuat Literasi Digital dan AI
17 jam yang lalu
Instagram Uji Coba Fitur...
Instagram Uji Coba Fitur Terkunci dengan Kode Akses Terbaru
17 jam yang lalu
Cara Mengatasi HP Xiaomi...
Cara Mengatasi HP Xiaomi Restart Sendiri, Pengguna Wajib Tahu
1 hari yang lalu
Infografis
Penyebab Jerman Tak...
Penyebab Jerman Tak Siap Hadapi Perang Dunia III Melawan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved