Xiaomi Redmi Note 4 Hadir Lebih Gahar dari Xiaomi Note 3

Rabu, 05 April 2017 - 21:02 WIB
Xiaomi Redmi Note 4...
Xiaomi Redmi Note 4 Hadir Lebih Gahar dari Xiaomi Note 3
A A A
JAKARTA - Xiaomi hadirkan Redmi Note 4 sebagai produk teranyarnya di 2017. Dimana generasi penerus dari Redmi Note 3 ini dirakit langsung oleh Xiaomi di Indonesia.

Lalu apa saja yang membedakan, Redmi Note 4 dari generasi sebelumnya. Dibanding pendahulunya, model anyar dari keluarga redmi ini mendapat beberapa pembaruan.

Untuk urusan dapur pacu misalnya, Redmi Note 4 twkah disokong oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 625. Sedangkan generasi sebelumnya hanya ditenagai prosesor Qualcomm Snapdragon 650.

"Snapdragon 625 merupakan chipset pertama di kelasnya yang menggunakan teknologi 14nm FinFET, yang lebih efisien dari segi daya dibandingkan dengan teknologi prosesor 28nm (Snapdragon 650)," ujar Director of Product Management and Marketing, Xiaomi Global, Donovan Sung, saat peluncuran Xiaomi Redmi Note 4, di Jakarta, Rabu (5/4/2017).

Redmi Note 4 sendiri hadir dengan memiliki bentang layar 5,5 inci full HD. Selain itu, perangkat ini merupakan smartphone Redmi pertama yang menggunakan layar lengkung 2.5D.

Dari segi kamera, untuk kamera depan memiliki resolusi 5 MP dan kamera belakang resolusi 13 MP. Untuk penyimpanan, dibekali RAM 3 GB dan ROM 32 GB, dan tambahan memori eksternal hingga 128 GB.

Serupa dengan generasi sebelumnya, Redmi Note 4 juga telah dibekali teknologi pemindai sidik jari. Dengan bekal yang dimiliki, Redmi Note 4 dibanderol Rp. 2,399,000.
(wbs)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5313 seconds (0.1#10.24)