Olimpiade Robotika SINDO 2017 Resmi Dibuka

Sabtu, 04 Maret 2017 - 11:40 WIB
Olimpiade Robotika SINDO...
Olimpiade Robotika SINDO 2017 Resmi Dibuka
A A A
JAKARTA - Wakil Wali Kota Jakarta Selatan (Jaksel), Irmansyah membuka ajang bergengsi Olimpiade Robotika 2017 yang berlangsung di Lotte Shopping Avenue, Kuningan, Jakarta, hari ini.

"Dengan membaca Bismillahirrahmanirrahim Olimpiade Robotika SINDO 2017 saya buka," ujar Irmansyah, Jakarta, Sabtu (4/3/2017).

(Baca Juga: Olimpiade Robotika SINDO 2017 Bawakan Tema Budaya)

Dalam sambutannya, dia mengingatkan bahwa Olimpiade Robitika sangat penting karena anak-anak Indonesia adalah penentu nasib Indonesia dengan era modern yang punya potensi tekhnologi pesat.

"Saya bangga sama teman-teman karena mereka nanti yang bakal jadi penentu nasib Indonesia. Jangan sampai anak Indonesia cuma menjadi penonton negara maju lainnya," kata dia.

(Baca Juga: Peserta Olimpiade Robotika SINDO 2017 Padati Area Lomba)

Irmansyah menambahkan, untuk meningkatkan semangat anak-anak Indonesia, dalam hal ini pihak pemerintah perlu ikut campur tangan memberi fasilitas dan dukungan.

"Harus ada kerja sama dan kolaborasi dengan pemerintah, jangan sampai semangat anak-anak yang membara bisa patah," tuturnya.

Diberitakan sebelumnya, KORAN SINDO dan portal berita SINDOnews.com menggelar ajang bergengsi lewat prakarya tangan yakni Olimpiade Robotika 2017.

Acara yang diikuti 24 peserta atau 72 orang (tiga orang tiap peserta) dari berbagai macam tingkat pendidikan baik SD, SMP dan SMA ini berlomba-lomba merancang robot yang menghasilkan seni budaya di Indonesia.
(izz)
Berita Terkait
Selamat Jalan Mas Edi...Kebaikanmu...
Selamat Jalan Mas Edi...Kebaikanmu Akan Selalu Kami Kenang
Indonesiasentris & Pembangunan...
Indonesiasentris & Pembangunan Seluruh Rakyat Indonesia
Adam Prawira, Pemimpin...
Adam Prawira, Pemimpin yang Berdedikasi dan Mengayomi
Obituari Helmi Syarif,...
Obituari Helmi Syarif, Wartawan Senior Koran Sindo dan Sindonews yang Humanis
Jadi Senjata Pikat Cewek,...
Jadi Senjata Pikat Cewek, Ini Tips Mengasah Selera Humormu
Apresiasi Kepala Daerah...
Apresiasi Kepala Daerah Tangani Covid-19, KORAN SINDO dan SINDOnews Gelar KDI 2020
Berita Terkini
Diselimuti Jutaan Telur...
Diselimuti Jutaan Telur Raksasa, Gunung Berapi Bawah Laut Purba Ditemukan
4 jam yang lalu
Apa Itu Rumah Modular?...
Apa Itu Rumah Modular? Smart Cottage LG yang Jadi Tempat Tinggal Masa Depan Berteknologi Canggih
4 jam yang lalu
AI Jadi Kunci LG untuk...
AI Jadi Kunci LG untuk Menguasai Pasar Peralatan Rumah Tangga di Asia
5 jam yang lalu
Meta Gunakan AI untuk...
Meta Gunakan AI untuk Deteksi Umur Pengguna di Bawah Umur
20 jam yang lalu
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
1 hari yang lalu
Perang Dagang dengan...
Perang Dagang dengan AS, China Yakin Akan Jadi Penguasa Teknologi Chip
2 hari yang lalu
Infografis
Israel Resmi Menyerah!...
Israel Resmi Menyerah! Segera Tarik Pasukan dari Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved