Astragraphia dan Fuji Xerox Perkenalkan 14 Perangkat Multifungsi

Selasa, 17 Januari 2017 - 14:55 WIB
Astragraphia dan Fuji...
Astragraphia dan Fuji Xerox Perkenalkan 14 Perangkat Multifungsi
A A A
JAKARTA - Astragraphia dan Fuji Xerox memperkenalkan konsep Smart Work Gateway (Portal Kerja Cerdas), yang merupakan platform inovasi terkini di era digital untuk mendukung beragam workstyle yang memungkinkan pelaku bisnis, IT manager, dan office worker menjalankan pekerjaan secara lebih produktif, efisien dan mobile.

Dengan platform Smart Work Gateway, kini pelaku bisnis dapat mengelola dokumen secara seamless dari perangkat multifungsi ke PC, Notebook ataupun mobile device.

" Misalnya : scan dan print via mobile device melalui beragam aplikasi mobile (Google Cloud Print, AirPrint, Mopria Print, Fuji Xerox Print Utility, Wifi Direct), mengelola document workflow secara cepat dan efektif, bahkan melakukan scanning beberapa jenis dokumen yang berbeda dalam 1x klik saja," tutur Direktur PT Astra Grafia TBK, Arifin Pranoto dalam keterangannya di Jakarta, Selasa, (17/1/2017).

Selain itu, dengan konsep Smart Work Gateway diharapkan akan tercipta sebuah ekosistem dimana beragam perangkat multifungsi dapat terkoneksi satu sama lain sehingga user dapat mengambil hasil cetak di mesin manapun yang terkoneksi (On Demand Print), tanpa membutuhkan Print Server (Serverless) sehingga dapat menghemat biaya investasi dan meningkatkan produktivitas kerja para pelaku bisnis.

Sebagai komponen penting yang mendukung konsep Smart Work Gateway, Astragraphia dan Fuji Xerox meluncurkan 14 model perangkat multifungsi Berwarna seri ApeosPort-VI C / DocuCentre-VI C yaitu :

ApeosPort-VI C2271, DocuCentre-VI C2271
-ApeosPort-VI C3370, DocuCentre-VI C3370
-ApeosPort-VI C3371, DocuCentre-VI C3371
-ApeosPort-VI C4471, DocuCentre-VI C4471
-ApeosPort-VI C5571, DocuCentre-VI C5571
-ApeosPort-VI C6671, DocuCentre-VI C6671
-ApeosPort-VI C7771, DocuCentre-VI C7771

Untuk menyasar kebutuhan perkantoran skala kecil, menengah dan besar. Selain segmen perkantoran, seri DocuCentre-VI C juga cocok digunakan untuk customer Graphic Arts (digital printing services) level pemula dikarenakan variasi kertas yang beragam, kualitas dan konsistensi cetak yang lebih baik dengan Super EA Eco Toner.
(wbs)
Berita Terkini
Geger Pernyataan Menkes:...
Geger Pernyataan Menkes: Pria Bercelana 33 Inci Umur Lebih Pendek? Bongkar Fakta Obesitas yang Lebih Mengerikan!
3 jam yang lalu
Ini Bukti Nyata AI Mampu...
Ini Bukti Nyata AI Mampu Menguasai Perasaan Manusia
7 jam yang lalu
Elon Musk Minta Robot...
Elon Musk Minta Robot Tesla Menari untuk Keluarga Kerajaan Arab Saudi
7 jam yang lalu
China Siagakan 42 Dokter...
China Siagakan 42 Dokter untuk Mengobati Penyakit Jiwa Akibat AI
10 jam yang lalu
Struktur Aneh Muncul...
Struktur Aneh Muncul di Antartika, Ilmuwan Klaim Tanda Akhir Dunia Semakin Nyata
10 jam yang lalu
Xiaomi Rebut Mahkota...
Xiaomi Rebut Mahkota Pasar Smartphone Indonesia, Para Rival Gigit Jari!
11 jam yang lalu
Infografis
Dokumen CIA Prediksi...
Dokumen CIA Prediksi Siapa Pemenang Perang India dan Pakistan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved