Banyak Startup di Indonesia Mati Suri

Jum'at, 09 Desember 2016 - 20:16 WIB
Banyak Startup di Indonesia...
Banyak Startup di Indonesia Mati Suri
A A A
YOGYAKARTA - Kehadiran startup atau perusahaan rintisan menjadi sebuah fenomena. Dalam beberapa tahun terakhir keberadaan mereka makin menjamur. Namun, banyak di antara mereka yang gagal berkembang dan mati suri

Di Indonesia, hampir sebagian generasi muda terutama mahasiswa beramai-ramai mengembangkan startup atau aplikasi yang bisa diakses oleh banyak orang. Berbagai ide dan kreativitas mereka sajikan.

Managing Director Kejora Ventures, Andy Zain mengakui, saat ini jumlah pelaku atau pencipta startup di Indonesia tumbuh signifikan. Banyak dari warga terutama mahasiswa menciptakan sebuah aplikasi yang bisa dimanfaatkan oleh berbagai kalangan.

"Bidangnya pun tidak terbatas, bisa apa saja," ujarnya, saat memberikan bekal kepada peserta kompetisi Ideaboxs Ventures yang diselenggarakan oleh Indosat Ooredoo di Yogyakarta, Jumat (9/12/2016).

Meski berkembang pesat, banyak yang tak mampu bertahan ataupun gagal menggaet pengguna aplikasi. Beberapa kelemahan masih menghiasi para pencipta startup di Indonesia sehingga tidak mampu bertahan dengan baik di tengah perkembangan industri digitalisasi.

Group Head Digital Strategy & Investment Indosat Ooredoo, Usman Khan Lodhi mengatakan, guna meningkatkan kualitas startup pihaknya mengadakan kompetisi. Tahun ini merupakan tahun yang ketiga di mana respons masyarakat sangat bagus terhadap kompetisi ini.

Untuk merangsang jumlah peserta yang lebih banyak, Indosat menjanjikan donor atau investasi yang lebih besar dibanding dengan tahun sebelumnya untuk para pencipta startup yang terseleksi. Jika tahun sebelumnya mereka hanya memberikan donasi sebesar USD50.000, tahun ini mencapai USD500.000 atau seniai Rp6,6 miliar. "Kami berharap akan semakin banyak lagi pesertanya. Kami akan support penuh hal ini," tandasnya.
(dmd)
Berita Terkait
Starventure Hadir Berikan...
Starventure Hadir Berikan Bantuan untuk Startup dan Pelaku Bisnis Tahap Awal
Dominasi E-Commerce...
Dominasi E-Commerce di Ekonomi Digital Indonesia
Mantan Director Coca...
Mantan Director Coca Cola Budi Isman Jabat Komisaris Startup Teknologi Logistik Kiriminaja
Ini 5 Startup Indonesia...
Ini 5 Startup Indonesia Paling Banyak Dicari Pekerja di LinkedIn
HUB.ID Accelerator Permudah...
HUB.ID Accelerator Permudah Startup Mendapatkan Cuan
Startup Indonesia Borong...
Startup Indonesia Borong 9 Penghargaan di ASEAN Digital Awards 2025!
Berita Terkini
Cara Mengatasi HP Xiaomi...
Cara Mengatasi HP Xiaomi Restart Sendiri, Pengguna Wajib Tahu
3 jam yang lalu
10 Game Terburuk di...
10 Game Terburuk di Dunia, Penuh Bug dan Grafis Mengecewakan
6 jam yang lalu
Kambing Misterius Ini...
Kambing Misterius Ini Mampu Hidup di Area Vulkanik selama 2 Abad Lebih
6 jam yang lalu
Tema PlayStation Klasik...
Tema PlayStation Klasik Kini Bisa Dipakai di PS5
7 jam yang lalu
Video YouTube Pertama...
Video YouTube Pertama Berusia 20 Tahun telah Ditonton 355 Juta Kali
10 jam yang lalu
Ilmuwan Temukan Olo...
Ilmuwan Temukan Olo Warna Baru yang Belum Dilihat oleh Manusia
14 jam yang lalu
Infografis
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs China di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved