Drone Canggih OS-Wifanusa Resmi Kantongi Sertifikat IMAA

Rabu, 03 Agustus 2016 - 14:35 WIB
Drone Canggih OS-Wifanusa...
Drone Canggih OS-Wifanusa Resmi Kantongi Sertifikat IMAA
A A A
JAKARTA - Setelah sebulan lebih menjalani uji kelaikan mulai 16 Juni 2016 hingga 31 Juli 2016 akhirnya pesawat terbang tanpa awak, Drone OS-Wifanusa resmi mengantongi Sertifikat Kelaikan Udara Militer dari IMAA (Indonesian Military Airworthiness Auhority) Puslaik Kementerian Pertahanan (Kemenhan).

Penyerahan sertifikat dari IMAA dilaksanakan di Ruang Kerja Kepala Badan Sarana Pertahanan Kemhan di Jakarta. Sertifikat diserahkan langsung oleh Kabaranahan Laksda TNI Leonardi didampingi Kapuslaik Laksma TNI Sofyan kepada inventor Drone OS-Wifanusa Yulian Paonganan (Ongen).

"Kami sangat terharu dan bangga dengan pengakuan negara atas hasil karya kami ini dengan diterbitkannya Sertifikat Kelaikan Udara Militer dari IMAA. Semoga hasil karya kami ini bisa jadi kebanggaan Indonesia dan dapat digunakan untuk kepentingan pertahanan negara" ujarnya, Rabu (3/8/2016).

"Pada kesempatan ini kami ucapkan terima kasih kepada Menteri Pertahanan RI dan jajarannya yang telah memberi kepercayaan kepada kami untuk memproduksi Drone ini," lanjut Ongen

Sebagai informasi, Drone OS-Wifanusa yang mendapatkan sertifikat ada dua tipe yaitu OS-Wifanusa SL-D70 (wingspan 4.2mtr) dan OS-Wifanusa SL-D28 (wingspan 6.4 mtr). Masing-masing memiliki endurance 6-8 jam dan 8-10 jam dengan payload berupa kamera surveillance canggih dan kamera pemetaan multispektran serta medium format resolusi tinggi.

Salah satu keunikan Drone OS-Wifanusa adalah kemampuan take off dan landing di air serta darat, sebagai Amphibious Drone. Kemampuan terbangnya bisa mencapai 5.000 MSL.

Drone OS-Wifanua diciptakan oleh anak bangsa dengan inventor dari drone ini adalah Yulian Paonganan, Laksamana TNI Ade Supandi, dan Oky Suanandi, serta Cheif Engginering Profesor Hisar Pasaribu.

1
Penyerahan sertifikat oleh Kabaranahan Laksda TNI Leonardi didampingi Kapuslaik Laksma TNI Sofyan kepada inventor Drone OS-Wifanusa Yulian Paonganan (kanan). Foto: Dok/Istimewa

Drone OS-Wifanusa
(dmd)
Berita Terkait
Drone DJI Kuasai Pasar...
Drone DJI Kuasai Pasar Indonesia
Wisata Sambil Belajar...
Wisata Sambil Belajar Drone
5 Drone Buatan Indonesia,...
5 Drone Buatan Indonesia, Tak Kalah Canggih dari Produk Asing
Buatan China, Ini Spesifikasi...
Buatan China, Ini Spesifikasi Drone Tempur CH-5 Rainbow Irak
Drone vs. Drone! Ukraina...
Drone vs. Drone! Ukraina Ciptakan Sting untuk Lawan Shahed Iran Milik Rusia!
Perang Masa Depan Selalu...
Perang Masa Depan Selalu Melibatkan Drone, Berikut 5 Teknologi Terbarunya
Berita Terkini
Bosan dengan FYP TikTok?...
Bosan dengan FYP TikTok? Ini Dia Cara Ampuh Reset dan Temukan Konten Baru yang Lebih Seru!
10 menit yang lalu
8 Tips Melakukan Top...
8 Tips Melakukan Top Up Free Fire dengan Hemat
1 jam yang lalu
Ilmuwan Hidupkan Kembali...
Ilmuwan Hidupkan Kembali Serigala Raksasa di Serial Game of Thrones lewat DNA Kuno
3 jam yang lalu
Menanti Desain dan Fitur...
Menanti Desain dan Fitur iPhone yang Tidak Lagi Membosankan
3 jam yang lalu
Bocoran Spesifikasi...
Bocoran Spesifikasi Oppo Find X8 Ultra, Sayang Cuma Dirilis di China
4 jam yang lalu
AI pada Google Menyebabkan...
AI pada Google Menyebabkan Banyak Website Kehilangan Trafik
5 jam yang lalu
Infografis
5 Teknologi Canggih...
5 Teknologi Canggih Masjidilharam, Salah Satunya Robot Panduan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved