Pertumbuhan Trafik Mobile Data Indonesia Diramal Tertinggi di Dunia

Sabtu, 13 Februari 2016 - 20:00 WIB
Pertumbuhan Trafik Mobile...
Pertumbuhan Trafik Mobile Data Indonesia Diramal Tertinggi di Dunia
A A A
JAKARTA - Cisco mengungkapkan pertumbuhan trafik mobile data di Indonesia akan menjadi yang tertinggi di dunia sebesar 129% pada 2020. Hal ini terlihat dari meningkatnya pengguna smartphone di Tanah Air.

“Hasil temuan laporan tahunan Cisco Visual Networking Index ke-10 mengungkapkan, bahwa Indonesia akan mengalami pertumbuhan trafik mobile data tertinggi di dunia (129%) pada tahun 2020, dengan penggunaan smartphone mewakili 5,5% dari total Gross Domestic Product (GDP),” ujar Country Manager Cisco Indonesia, Sancoyo Setiabudi, dalam keterangan tertulisnya yang diterima Sindonews.

Baca: Pengguna Ponsel di Dunia Diprediksi Tembus 5,5 Miliar pada 2020

“Pertumbuhan jumlah pengguna perangkat mobile berikut trafik mobile data yang signifikan, menuntut para pebisnis menyesuaikan strategi bisnis dan pemasaran mereka dengan perubahan perilaku konsumen ini," lanjutnya.

Baca: 10 Cara Belanja Hemat di Internet

Dia menuturkan, banyak startup lokal telah melakukan ini setelah sukses memanfaatkan platform mobile sejalan dengan tujuan bisnis mereka. "Ke depan, bisnis yang mampu memanfaatkan peluang dari pertumbuhan penggunaan perangkat mobile diharapkan berhasil meraih kesuksesan di tengah lanskap bisnis yang senantiasa berubah,” tandasnya.

Berikut pertumbuhan trafik mobile data regional berdasarkan hasil penelitian Cisco pada 2015-2020:

1. Timur Tengah dan Afrika (15 kali lipat)
2. Asia Pasifik (9 kali lipat)
3. Eropa Tengah dan Timur (8 kali lipat)
4. Amerika Latin (8 kali lipat)
5. Eropa Barat (6 kali lipat)
6. Amerika Utara (6 kali lipat)

Proyeksi dan Tren Trafik Mobile Data:

Trafik mobile data global tidak menunjukkan tanda-tanda penurunan
• Tahun 2020
-> Trafik mobile data global akan mencapai 30,6 exabyte per bulan – naik dari 3,7 exabytes di tahun 2015.
-> Trafik mobile data tahunan akan mencapai 366,8 exabyte – naik dari 44,2 exabytes pada tahun 2015.

• Prediksi angka trafik mobile data tahunan yang mencapai 366,8 exabyte tersebut, setara dengan:
-> 120 kali lebih besar dari seluruh trafik mobile yang dihimpun 10 tahun yang lalu pada 2010.
-> 81 triliun gambar (seperti MMS dan Instagram) – 28 gambar per hari per orang dalam satu tahun.
-> triliun video (seperti youtube) – lebih dari 2,5 video per orang per tahun.
• Pada 2015-2020, trafik mobile data global akan tumbuh dua kali lebih cepat dari trafik fixed IP secara global.
• Pada 2015, 51% dari total trafik data mobile terjadi secara offload; pada 2020 sekitar 55% total data trafik mobile akan terjadi secara offload.
• Pada 2020, lebih dari 75% dari trafik mobile data di dunia digunakan untuk mengakses video.
(dmd)
Berita Terkait
Memetakan Tanggung Jawab...
Memetakan Tanggung Jawab Platform Intermediary di Indonesia
Tingkatkan Koneksi Internet...
Tingkatkan Koneksi Internet Saat Liburan, Passpod Luncurkan Program Internet KPK
Surge Berencana Tingkatkan...
Surge Berencana Tingkatkan Kualitas Layanan di Acara Bukber dengan Komunitas Investor HaLu
Sinyal IM3 Terus Tersambung...
Sinyal IM3 Terus Tersambung Hingga ke Pulau Kecil
Menkomdigi Meutya Hafid...
Menkomdigi Meutya Hafid Kunker Perdana ke NTT, Cek Jaringan Internet dan Dialog dengan Pelajar
Program Donasi Internet...
Program Donasi Internet Berbagi Tanpa Batas
Berita Terkini
China Siap Lanjutkan...
China Siap Lanjutkan Misi Luar Angkasa Minggu ini
15 menit yang lalu
Diselimuti Jutaan Telur...
Diselimuti Jutaan Telur Raksasa, Gunung Berapi Bawah Laut Purba Ditemukan
8 jam yang lalu
Apa Itu Rumah Modular?...
Apa Itu Rumah Modular? Smart Cottage LG yang Jadi Tempat Tinggal Masa Depan Berteknologi Canggih
8 jam yang lalu
AI Jadi Kunci LG untuk...
AI Jadi Kunci LG untuk Menguasai Pasar Peralatan Rumah Tangga di Asia
9 jam yang lalu
Meta Gunakan AI untuk...
Meta Gunakan AI untuk Deteksi Umur Pengguna di Bawah Umur
1 hari yang lalu
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
1 hari yang lalu
Infografis
10 Negara Penghasil...
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Termasuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved