Smartphone Neffos dari TP Link Meluncur Tahun Depan
A
A
A
GUANGDONG - TP-Link yang terkenal dengan produknya wireless networking kini akan memulai hal baru untuk meramaikan pasar smartphone. Pihak TP-Link telah mengkonfirmasi hal ini dan akan meluncurkan produknya pada Februari 2016
Seperti dilansir dari NDTV, Senin (28/12/2015), nantinya, smartphone yang mereka buat akan mengusung desain “smart and simple“. Produk pertamannya akan diberi nama nama Neffos.
Dikatakan oleh Jeffrey Chao, presiden TP-Link bahwa dengan menciptakan smartphone, pihaknya ingin konsumen bisa menikmati teknologi baru, yang terhubung dengan lainnya.
"Neffos menawarkan desain yang simpel, sehingga tidak hanya sebagai alat komunikasi saja, namun smartphone ini diharapkan dapat menjadi ikon gaya hidup yang mencerminkan diri sendiri," ujarnya.
Namun sayang tak ada informasi yang menyinggung spesifikasi atau lainnya yang disebutkan. Kehadiran Neffos tidak hanya menghadapi merek-merek raksasa seperti Samsung, Sony, LG, atau Huawei, tapi juga merek pendatang baru seperti Xiaomi, Infinix, Meizu atau lainnya.
Seperti dilansir dari NDTV, Senin (28/12/2015), nantinya, smartphone yang mereka buat akan mengusung desain “smart and simple“. Produk pertamannya akan diberi nama nama Neffos.
Dikatakan oleh Jeffrey Chao, presiden TP-Link bahwa dengan menciptakan smartphone, pihaknya ingin konsumen bisa menikmati teknologi baru, yang terhubung dengan lainnya.
"Neffos menawarkan desain yang simpel, sehingga tidak hanya sebagai alat komunikasi saja, namun smartphone ini diharapkan dapat menjadi ikon gaya hidup yang mencerminkan diri sendiri," ujarnya.
Namun sayang tak ada informasi yang menyinggung spesifikasi atau lainnya yang disebutkan. Kehadiran Neffos tidak hanya menghadapi merek-merek raksasa seperti Samsung, Sony, LG, atau Huawei, tapi juga merek pendatang baru seperti Xiaomi, Infinix, Meizu atau lainnya.
(dol)