LG Kembali Rilis Phablet Terbaru

Rabu, 16 September 2015 - 11:28 WIB
LG Kembali Rilis Phablet Terbaru
LG Kembali Rilis Phablet Terbaru
A A A
NEW YORK - Usai bocoran phablet menengah V10, LG kembali merilis model terbaru yang memiliki kode LG H740. Kabarnya, phablet terbaru ini akan segera masuk ke pasar Amerika Serikat.

Dilansir Phonearena, Rabu (16/9/2015), smartphone LG H740 memiliki spesifikasi dengan layar 5.7 inci. Dari besaran layar, banyak pihak memprediksi perangkat baru ini adalah LG G4 Note/Stylus.

Layar tersebut beresolusi 1.080 x 1.920 piksel, dan RAM 2GB dengan Snapdragon 615 chipset sub-premium Qualcomm yang mengintegrasikan 1.5GHz octa-core Cortex-A53 CPU bersama dengan Adreno 405 GPU.

Spesifikasi lain, termasuk kamera belakang 12MP dengan LED flash, kamera depan 5MP dilengkapi sensor. Ponsel memiliki penyimpanan internal 8GB dan masih dapat menggunakan memori ekternal. Untuk sistem operasinya sudah menggunakan Android 5.1.1 Lollipop.

LG H740 akan dijadwalkan dirilis pada 1 Oktober di New York City, Amerika Serikat. Diprediksi akan debut bersama V10.

Baca:
Ponsel Baru LG Tiba-tiba Muncul di China
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6853 seconds (0.1#10.140)