Sekarang Bisa Jual Grosir Lewat WhatsApp

Senin, 14 September 2015 - 19:40 WIB
Sekarang Bisa Jual Grosir...
Sekarang Bisa Jual Grosir Lewat WhatsApp
A A A
JAKARTA - Seiring semakin gencarnya Telkom Group dalam mendigitalisasi pebisnis kecil dan menengah, Jumat (11/9) silam di di Pasar Tanah Abang Blok B, Telkom meluncurkan fitur Whatsapp untuk UMKM digital, grosirbersama.co.id, yang dihadiri pedagang grosir dan perwakilan Telkom Group.

GrosirBersama.co.id merupakan e-marketplace produk pakaian, sepatu, tas, aksesoris, khususnya untuk pedagang-pedagang grosir di Pasar Tanah Abang. Tujuannya membantu mempertemukan pedagang grosir dengan pembeli grosir, terutama pembeli dari daerah-daerah di luar Jakarta dan bahkan dari luar negeri.

“Penambahan fitur Whatsapp untuk grosirbersama.co.id merupakan inisiatif Telkom sebagai bentuk dukungan penuh pada usaha rintisan digital ini yang juga merupakan peserta Indigo Apprentice Awards 2015” kata Executive General Manager Telkom Divisi Digital Business, Achmad Sugiarto.

Dijelaskannya bahwa dengan adanya launching fitur Whatsapp pada grosirbersama.co.id ini, diharapkan mempermudah pengguna. Khususnya penjual yang tergabung di grosirbersama.co.id, ketika mengupload foto produknya.

Fitur itu memungkinkan penjual dapat mengupload foto produknya hanya melalui Whatsapp, tanpa harus mengakses web grosirbersama.co.id.

Ditambahkannya bahwa Telkom juga mendukung grosirbersama.co.id dan UMKM lainnya untuk bisa mengembangkan bisnisnya ke luar negeri menggunakan jalur Telkom International yang sudah memiliki kantor di Malaysia, Hongkong, Macau, Taiwan, Australia, Timor Leste, Singapura, USA, Myanmar dan Saudi Arabia.

Telkom bisa menjadi penghubung bagi UMKM dan masyarakat Indonesia yang berada di negara-negara tersebut.

Pada kesempatan yang sama, Dwi Hastoto selaku founder grosirbersama.co.id mengaku bersyukur atas dukungan Telkom terhadap portal yang dikelolanya. Harapannya adalah grosirbersama.co.id dapat bertumbuh bisnisnya bersama para pedagang grosir tanah abang dan Telkom Group.
(dol)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2930 seconds (0.1#10.24)